Begini Cara Redirect Domain Lama ke Baru termasuk URL Artikel di WordPress

cilacap info featured
cilacap info featured

TECH, CILACAP.INFO – Para pengguna wordpress mungkin ada yang kebingungan dengan cara dan bagaimana mengubah domain lama ke baru di wordpress. Namun tanpa kehilangan trafik, sebab semua url akan redirect secara otomatis ke domain baru termasuk url artikel dan sebagainya.

Beberapa alasan mengapa pemilik website me-redirect atau mengalihkan website nya ke domain baru, kemungkinan mempunyai domain yang unik dan lebih menarik. Dan berbagai faktor lainnya. Lalu, bagaimanakah cara mengalihkan itu semua:

1. Arahkan Domain baru ke Cpanel melalui Addon Domains dengan memasukan alamat nameserver sesuai hosting yang anda beli.

2. Samakan url path atau folder dengan domain lama, jika domain lama anda ada di Public_html maka document root nya pun harus sama.

3. Masuk ke pengaturan umum atau general di wordpress admin dan ganti domain lama ke baru. Atau anda bisa dengan cara menggantinya melalui PHPMYADMIN.

4. Masuk kembali ke Dasbor wordpress, dan install plugin bernama “velvet blue”.

Jangan lupa masukan domain lama dan juga domain yang baru, centang saja semuanya dan pilih ok.

5. Kembali ke file manager dan edit file .htaccess, tamBahkan redirect old domain ke domain baru yang terletak di #begin &lt!IfModule mod_rewrite.c&gt! dan &lt!/IfModule&gt! #end.

RewriteCond %{HTTP_HOST} ^lama.com
RewriteRule (.*) [R=301,QSA,L]

Anda bisa gunakan kode di atas, dan kemudian dapat men save nya. Anda juga bisa langusng uji coba dengan mengetesnya dengan mengetikan domain lama, maka akan redirect otomatis. Bagaimana mudah bukan.

Namun perlu diingat, bahwa mengganti atau mengalihkan saja tidak cukup, sebab agar domain anda tidak dianggap pelanggaran karena duplicate oleh google, maka anda juga harus memberitahu google. Caranya masuk ke webmaster atau search console dan verifikasikan domain baru anda dan alihkan domain lama ke domain baru anda. Begitu juga jika anda juga memverifikasikan domain anda di Bing. (Hasan)

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait