Adapun permalink WordPress yang cocok dan bagus untuk Website yang selalu update yakni bisa menggunakan “/tahun/bulan/postname/” atau “/tahun/bulan/hari/postname/” atau “/postid/tahun/bulan/hari/postname/” atau “/postid/postname/”.
Di atas hanya contoh permalink yang menurut kami cocok untuk laman yang selalu update setiap hari.
Demikian juga, tidak musti harus menggunakan Trailingslash atau garis miring “/”. Sebab Anda bisa mengaturnya pada permalink kustom bisa dengan “-” misal “/postid-postname/” atau “/postname-postid/” dan bisa juga menambahkan .html jika anda menyukainya.
Di atas hanyalah pandangan kami terkait permalink dan tidak mengaitkannya dengan SEO (Search Engine Optimization).
Akan tetapi menurut banyak forum komunitas dan web-web yang membahas SEO, bahwa pengaturan Permalink juga dapat meningkatkan peringkat di mesin pencari.
Bahkan di Admin Area WordPress di laman Permalink Struktur, penggunaan permalink Postname dapat membantu mesin pencari dalam memahi tautan yang menjadi penyebab ranking.
“Pilih struktur permalink untuk situs Anda. Termasuk tag %postname% yang membuat tautan mudah dipahami dan dapat membantu pos Anda mendapatkan ranking lebih tinggi di mesin pencari.” Kata WordPress.
Tampilkan Semua